Google search engine

Gus Dur Prediksi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia

JAKARTA – KH Abdurrahman Wahid, atau yang lebih dikenal sebagai Gus Dur, pernah mengungkapkan keyakinannya bahwa Timnas Indonesia akan segera lolos ke Piala Dunia. 

Gus Dur, yang merupakan Presiden RI ke-4, sering kali memberikan pernyataan yang kemudian terbukti kebenarannya, membuat banyak orang percaya bahwa ucapannya bisa menjadi kenyataan. 

Gus Dur dikenal tidak hanya sebagai presiden yang humoris, tetapi juga sebagai sosok yang sering kali perkataannya menjadi kenyataan setelah beberapa waktu.

Sebagai penggemar sepak bola, Gus Dur pernah memprediksi jalannya pertandingan di Piala Dunia 1998. 

Salah satu prediksinya yang terkenal adalah kemenangan Brasil atas Skotlandia dengan skor 2-1 di babak penyisihan grup. 

Prediksi ini terbukti tepat, meningkatkan kepercayaan orang terhadap kemampuan Gus Dur dalam meramalkan masa depan.

Namun, meskipun dikenal sering benar dalam prediksinya, Gus Dur bersikap pesimistis ketika ditanya mengenai kemungkinan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia. 

Dilansir dari TVonenews, Dia menyebut bahwa kesempatan Timnas Indonesia untuk berlaga di ajang bergengsi tersebut “masih lama,” mengingat kondisi sepak bola di Indonesia saat itu. 

Mantan Presiden RI ke-4 itu mengungkapkan keraguannya terhadap peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia, bahkan dalam 20 tahun ke depan ketika ditanya seseorang. 

“Ya, lama sekali, pokoknya masih lama,” ujar Gus Dur dengan nada pesimistis.

“Ya gimana lagi, lha PSSI-nya kayak gitu. Gimana persepakbolaan kita mau maju. Gitu aja kok repot” tambah Gus Dur dengan nada humoris yang khas.

Hampir 20 tahun setelah pernyataan Gus Dur, harapan untuk melihat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia semakin terbuka. 

Skuad Garuda kini sedang berjuang di babak kualifikasi, dengan semangat tinggi untuk mewujudkan impian yang telah lama dinantikan oleh para penggemar sepak bola di Indonesia. 

Apakah prediksi Gus Dur akan segera terbukti? Hanya waktu yang akan menjawabnya. 

Editor Topik Borneo

BERITA TERKINI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

MEDIA SOSIAL

1,559FansSuka
1,157PengikutMengikuti
1,175PelangganBerlangganan
- Advertisment -spot_img

BERITA DAERAH

BERITA NASIONAL

BERITA INTERNASIONAL

Komentar